Anda yang sering berhubungan dengan
komputer tentu sudah tidak asing kan mendengar kata User interface? Ya, jika
diartikan ke bahasa Indonesia User Interface berarti tampilan antar muka
pengguna. Jika didefinisikan secara sederhana User Interface adalah penghubung
atau mediator antara komputer dan manusia atau user komputer itu agar hubungan
antara perangkat komputer dengan user bisa terjalin. User interface sangat
berperan penting dalam dunia komputer karena dengan adanya user interface maka
kemudahan user dalam mengoperasikan suatu perangkat komputer menjadi lebih
mudah.
Sebuah
Desain Interface/antarmuka pada suatu Game mempengaruhi kenyamanan dan sejauh
mana user/pengguna meminati Game tersebut. Untuk itu kali ini saya akan
membahas beberapa hal yang berhubungan dengan Desain Interface pada game. Sebelum memasuki pembahasan berikutnya kita
perlu mengetahui apa itu HUD. HUD adalah singkatan dari Heads-Up
Display dan biasanya menunjukkan bar/kotak HP(Health Point) ataupun MP(Mana
Point) dan biasanya muncul di atas
kepala karakter. Fungsi HUD ini untuk memudahkan pemain mengetahui kondisi
karakter dalam permainan.
Sebuah teori mengenai desain user
interface game oleh Erik Fagerholt dan Magnus Lorentzon dari Chalmers
University of Technology berjudul: Beyond the HUD - User Interfaces for
Increased Player Immersion in FPS Games. Mereka memperkenalkan istilah untuk
berbagai jenis interface tergantung pada bagai Desain user interface dalam
game berbeda dari desain UI lainnya karena melibatkan unsur tambahan fiksi.
Fiksi melibatkan avatar dari pengguna yang sebenarnya, atau player. Pemain
menjadi elemen tak terlihat, tapi kunci untuk cerita, seperti halnya narator
dalam novel atau film. Fiksi ini dapat langsung dihubungkan
ke UI, sebagian terkait, atau tidak sama sekali. Game historis tidak memiliki
hubungan nyata untuk narasi game, kemungkinan besar karena game semasa dulu
jarang memiliki unsur-unsur cerita yang kuat.
Setelah mengetahui desain
antarmuka game khususnya di video game terdapat beberapa elemen user Interface
yaitu:
A.
Non-diegetic
Desain Antarmuka yang diberikan sebagai tambahan di
luar dunia game itu sendiri, hanya terlihat dan terdengar ke pemain di dunia
nyata. Sehingga seakan-akan karakter dalam dunia game tidak melihatnya Contoh:
Elemen HUD, kursor mouse, mini map, skills, dll.
B. Diagetic
Desain antarmuka yang termasuk dalam
permainan game yaitu yang dapat dilihat
dan didengar oleh karakter dalam permainan. Yang dimaksudkan pada antarmuka
diagetic ini segala sesuatu yang terlihat terkecuali elemen-elemen non-diegetic
seperti HUD, Kursor mouse, Informasi dari Komputer,dll Contoh: Interface dalam game Dead Space.(Full diagetic)
C. Spatial
Elemen User Interface yang
disajikan dalam ruang permainan 3D dengan atau tanpa suatu entitas dari dunia
permainan yang sebenarnya (diegetik atau non-diegetik). Outline karakter dalam Left
4 Dead adalah contoh dari non-diegetik User Interface spatial.
D.
Meta
Gambaran
yang bisa muncul dalam dunia game, namun tidak selalu divisualisasikan spasial
untuk pemain.Contoh yang paling jelas adalah efek ditampilkan di layar, seperti
percikan darah pada kamera untuk menunjukkan kerusakan. Contoh: Duty Calls- The Calm
Before the Storm
http://teguh-cipta-halim.blogspot.co.id/2013/01/desain-pada-user-interface.html
http://www.kamu-info.web.id/2016/03/pengantar-teknologi-game.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar